Showing posts with label soto. Show all posts
Showing posts with label soto. Show all posts

01 July 2014

Soto Kikil Sapi



Bahan/bumbu yang dipergunakan:

  • 350 gram kikil sapi, rebus hingga matang dan  empuk,potong-potong
  • 3 lembar daun jeruk, buang tulangnya
  • 2 lembar daun salam
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1.000 ml kaldu daging
  • 2 ¼  sendok teh garam
  • 1 ¾  sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:

  • 12 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 cm jahe
  • ½  sendok teh merica
  • 3 butir kemiri, disangrai

Bahan Pelengkap:

  • 5 sendok teh bawang goreng
  • 3 buah lontong, dipotong-potong
Cara membuat soto kikil:
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, lengkuas, dan serai sampai harum.
  • Masukkan kikil. Aduk rata.
  • Tuang kaldu daging, garam, dan gula. Masak sampai matang.
  • Sajikan soto kikil bersama pelengkap.

30 November 2012

Soto Betawi



Bahan dasar yang dipergunakan
1 kg daging sapi, potong sesuai selera
Babat, paru, hati sesuai selera untuk tambahan
150 ml santan kental
2 liter air
500 ml susu cair tawar
1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
1 ruas lengkuas, memarkan
2 lembar duan salam
2 lembar daun jeruk
Garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu Halus :
2 ruas jari jahe
4 siung bawang putih
8 butir bawang merah
1/2 sendok teh jintan
1 sendok teh ketumbar butiran
1 sendok teh lada butiran

Untuk Pelengkap :
Perkedel Kentang
Emping melinjo
Bawang goreng
Sambal rebus
Jeruk nipis
Tomat iris
Kecap manis
Daun bawang & seledri secukupnya, diiris

Cara Membuat  Soto Betawi :
Rebus daging sapi dengan 2 liter air. Setelah daging empuk dan air menyusut kira - kira menjadi 1 atau 1,5 liter masukkan bumbu halus ( tanpa ditumis ).
Tambahkan serai, lengkuas, daun salam dan daun jeruk.
Masukkan santan kental dan susu cair. Didihkan kembali.
Masukkan garam dan gula pasir, aduk. Matikan api. Sajikan panas dengan pelengkapnya.

Biasanya soto betawi indentik dengan jeroan, jika ingin menambahkan jeroan maka jeroan harus di rebus terpisah dengan daging dan jangan gunakan kaldu jeroan sebagai bahan kuah soto agar tidak berbau amis.

Soto Ayam


Bahan dasar yang diperlukan :Soto Ayam
1 ekor ayam kampung, potong jadi 8 bagian
2 batang daun bawang, potong - potong 1 cm
1 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
2 lembar daun jeruk purut
3 sdm minyak goreng
1,5 liter air


Bumbu-Bumbu yang dihaluskan :
6 siung bawang putih
9 siung bawang merah
3 butir kemiri, disangrai
2 cm kunyit
1 cm jahe
1/2 sdt lada butiran, disangrai
garam secukupnya

Untuk isian soto ayam :
100 gr soun, seduh dengan air panas hingga lunak dan tiriskan
150 gr tauge pendek, siangi, seduh dengan air panas dan tiriskan
250 gr kobis iris tipis
3 butir telur ayam rebus, potong sesuai selera
1 batang seledri, diiris halus
bawang merah goreng

Cara membuat resep soto ayam  :
Rebus ayam dengan api kecil sampai daging ayam empuk.
Sementara tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan daun bawang, serai dan daun jeruk.
Sangrai sampai layu. Angkat dan masukkan ke dalam air kaldu ayam.
Aduk dan masak rebusan ayam sampai bumbu meresap.
Angkat daging ayam dari air rebusan dan tiriskan. Goreng ayam jangan terlalu kering, suwir - suwir daging ayam, sisihkan.

Cara penyajian soto ayam :
Siapkan mangkuk saji, masukkan ayam suwir, soun, tauge, tomat, dan telur. Tuang kuah kaldu yang masih panas. Taburi seledri dan bawang merah goreng.
Sajikan selagi hangat bersama pelengkapnya.